Harga Oppo Find X2 : Spesifikasi Dan Review 2023

Harga Oppo Find X2 – Awal bulan Maret 2020 merupakan momentum yang sangat tepat bagi Oppo global untuk memperkenalkan seri smartphone Flagship mereka yang bernama Oppo Find X2. Dimana beberapa fitur menarik akan di sematkan pada smartphone yang di perkenalkan pertama kali di Eropa. Beberapa kelebihan oppo sendiri salah satunya hadir pada bagian layar yang yang mana oppo menggunakan layar dengan tampilan yang premium dengan tepian yang sedikit melengkung.

Hal menarik lainnya yang membuat Harga Oppo Find X2 mahal adalah adanya kamera yang mampu mengabadikan moment Fotografi dengan sangat baik. Dimana kemampuan fotografi yang terbaik bisa kamu jumpai tersebut lantaran beberapa inovasi yang dibawa smartphone tersebut. Berikut PONSELI.COM sampaikan beberapa kelebihan dan kekurangan Oppo Find X2 yang wajib kamu ketahui jika berrencana memiliki smartphone yang satu ini.

Spesifikasi Dan Harga Oppo Find X2

Gambar Oppo Find X2

Review Desain

Bahasa desain Oppo Find X2 terlihat sangat memikat dan memberikan kesan yang Premium dari berbagai sisi. Dimana Oppo Find X2 sendiri akan hadir dengan dua pilihan body yang menarik yaitu ceramic dan juga kaca dengan pilihan warna hitam yang terbuat dari keramik dan juga ocean yang terbuat dari kaca.

Bagian depan sendiri kamu akan menjumpai dengan layar dengan balutan desain yang apik dengan tepian yang sangat tipis memberikan kesan premium dan juga elegant. Hal lain yang menarik bisa kamu jumpai pada tepiannya yang terlihat melengkung seperti seri Smartphone Samsung kelas flasghip. Sedangkan untuk desain kamera depan kali ini berbeda dengan oppo find generasi sebelumnya yang menggunakan desain pop up smartphone ini akan menggunakan kamera depan dengan desain punch hole.

Layar

Kelebihan Dan Kekurangan Oppo Find X2Oppo Find X2 hadir dengan layar yang begitu memukau, dimana oppo akan menghadirkan smartphone ini dengan layar berdimensi 6.7 inches. Dimana layar tersebut merupakan layar dengan panel AMOLED yang mampu menghadilkan tampilan gambar yang sangat memukau. Bahkan PONSELI.COM bisa mengklaim bahawa layar oppo find X2 merupakan smartphone dengan layar yang memikat dengan kontras yang memikat.

Layar tersebut merupakan layar yang sangat jernih dengan resolusi 1440 x 3168 pixels dengan kerapatan pixel sampai dengan 513 ppi yang mana belum dimiliki layar smartphone lainnya. Untuk melindungi layar Oppo find X2 samrtphone ini akan di lindungi dengan lapisan Corning Gorilla Glass 6. Beberapa fitur yang bisa kamu jumpai bisa di lihat pada tabel spesifikasi Oppo Find X2 dibawah ini.

Dapur Pacu

Dapur Pacu Oppo Find X2Lini dapur pacu merupakan sebuah kekuatan yang dimliki Oppo Find X2 hal ini bisa langsung terlihat pada hadirnya chipset kelas atas yakni Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 dengan fabrikasi 7 nm+. Selain dukungan chipset kelas atas Oppo find X2 juga akan dibekali dengan CPU Octa Core dan GPU Adreno 650 guna memberikan tampilan grafis yang mempuni. Sudah dapat di pastikan bahwa smartphone ini nantinya akan memiliki pefoma yang mempuni untuk kebutuhan gaming dengan sangat baik.

Lini lain yang cukup menarik dengan hadirnya RAM super jumbo yakni 12 GB yang siap menunjang kegiatan multitasking. Sedangkan untuk memori internalnya sendiri kamu akan menjumpai memori internal dengan kapasitas 256 GB. Dengan kapasitas memori internal sebesar itu jelas membuat smartphone ini akan memiliki daya simpan yang besar sehingga membuat Oppo tidak membekali smartphone ini dengan ruang slot untuk memori microSD.

Fotografi

Fotografi Oppo Find X2Lini Fotografi merupakan Kelebihan Oppo Find X2 dimana pada bagian kamera belakang kamu akan menjumpai smartphone ini dengan 3 kamera yang memiliki kemampuan yang apik yakni zoom sampai dengan 6X. Untuk kamera utama sendiri kamu akan menjumpai kamera utama dengan lensa wide 48 MP dengan fitur PDAF, Laser AF, OIS sedangkan untuk kamera kedua merupakan kamera dengan lensa 13 MP telephoto dengan fitur optical zoom, PDAF, Laser AF, OIS dan 12 MP lensa ultrawide yang mampu mengabadikan mement dengan sangat baik.

Dengan kemampuan fotografi yang apik kamera belakang Oppo Find X2 juga di imbangi dengan sektor kemampuan rekam video smartphone ini yang mempu merekam Video dengan resolusi 4K 2160p@30/60fps. Sedangkan untuk kamera depan sendiri akan ada kamera dengan lensa Wide 32 MP yang mampu mengabadikan moment foto selfi dengan sangat baik. Kamera depan Oppo Find X2 juga akan sangat mempuni dengan hadirnya kemampuan untuk rekam video sampai dengan resolusi Full HD.

Koneksivitas

Daftar Harga Oppo Find X2Sebagai sebuah smartphone dengan spesifikasi tinggi jelas Oppo Find X2 akan dibekali dengan fitur koneksivitas yang sangat lengkap dan tentunya terbaik. Hal ini juga bisa kamu lihat pada smartpone yang sudah mendukung jaringan 5G ini. Fitur lengkap yang ada pada smartphone ini adalah fitur wajib seperti Wifi, Bluetooth, Navigasi, NFC dan Juga sudah menggunakan fitur USB Type C yang akan lebih mempermudah pengisian daya dan berbagi data.

Untuk sensor sendiri Oppo Find X2 akan dibekali dengan sensor yang cukup lengkap yakni Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity dan compass. Untuk baterai sendiri akan ada baterai dengan kapasitas 4.200 mAh yang siap menemani rutinitas seharian smartphone kamu. Fitur yang spesial adalah pengisian daya cepat yang mana oppo Find X2 dimana akan mampu mengisi daya dari 0 sampai dengan 100% hanya membutuhkan waktu 38 menit.

Spesifikasi Dan Harga Oppo Find X2

Spesifikasi Oppo Find X2

Dimensi
Panjang 164.9 mm
Lebar 74.5 mm
Tinggi 8 mm
Berat 196 g (Ceramic) / 187 g (Glass)
Warna Black (Ceramic), Ocean (Glass)
Layar
Panel Layar AMOLED
Ukuran 6.7 inches
Resolusi 1440 x 3168 pixels
Rasio 20:9 ratio
Kerapatan ~513 ppi
Fitur 
  • Corning Gorilla Glass 6
  • HDR10
  • DCI-P3 100%
  • 120Hz
  • 240Hz touch-sensing
  • 800 nits max brightness
  • 0.8 JNCD color accurac
Hardware & Software
Chipet Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 (7 nm+)
Processor Octa-core (1×2.84 GHz Kryo 585 & 3×2.42 GHz Kryo 585 & 4×1.8 GHz Kryo 585)
GPU Adreno 650
Sistem Operasi Android 10.0
User Interface ColorOS 7
Ram 12 GB
Memori Internal 256 GB
Memori Eksternal Tidak Ada
Kamera Belakang
Resolusi
  • 48 MP, f/1.7, (wide), 1/2.0″, 0.8µm, PDAF, Laser AF, OIS
  • 13 MP, f/2.4, (telephoto), optical zoom, PDAF, Laser AF, OIS
  • 12 MP, f/2.2, 13mm (ultrawide), 1/2.4″
Fitur Dual-LED dual-tone flash, HDR, panorama
Video 2160p@30/60fps, 1080p@30/60fps; gyro-EIS; HDR
Kamera Depan
Resolusi
  • 32 MP, f/2.4, (wide), 1/2.8″, 0.8µm
Fitur HDR
Video 1080p@30fps
Konektivitas
Sim Card Dual SIM
Internet HSPA, LTE, 5G
Wi-Fi Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth 5.0, A2DP, LE
NFC Ada
Port USB 3.1, Type-C 1.0 reversible connector, USB On-The-Go
GPS A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS
Baterai
Kapasitas Non-removable Li-Po 4200 mAh battery
Fast Charging Fast battery charging 65W: 100% in 38min (SuperVOOC 2.0 Flash Charge)
Sensor Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass
Sumber

Secara spesifikasi jelas Oppo find X2 hadir dengan spesifikasi kelas tinggi yang hadir dengan perfoma apik di berbagai lini. Kali ini oppo benar-benar tidak tanggung-tanggung dalam membuat smartphone keren untuk penggunannya. Secara spesifikasi saja oppo Find X2 bakalan hadir dengan spesifikasi yang mempuni belum lagi bahasa desainnya yang apik dan terlihat minim bazel memberikan kesan Premium kelas tinggi.

Daftar Harga Oppo Find X2

Desain Oppo Find X2

Varian Memory Harga Terbaru
Harga Oppo Find X2 RAM 12/256GB Rp 14.999.000
Harga Oppo Find X2 Bekas  –
Daftar Harga Hp Oppo Terbaru

Jika melihat harga Oppo Find X2 yang kabarnya bakalan di jual di Eropa terlebih dahulu ini akan hadir dengan harga yang mahal yakni 1000 Euro atau jika di rupiahkan bisa mencapai 16 jutaan. Mahalnya Oppo Find X2 memang bukan tanpa alasan mengingat smartphone ini akan dibekali dengan perfoma yang mempuni di berbagai lini. Sedangkan buat Sobat Ponseli yang berminat membeli smartphone ini nampaknya harus bersabar sampai dengan nantinya hadir resmi di Indonesia.

Baca Juga Informasi Ponseli Lainnya
Harga Oppo F15 Harga Oppo Reno 3
Harga Oppo A91 Harga Oppo A8

Secara Overall Jelas Oppo Fine X2 merupakan smartphone keren yang sangat layak untuk kamu miliki dengan berbagai kelebihan yang dibawanya. Namun kembali lagi Oppo Find X2 Merupakan samrtphone kelas Flasghip milik Oppo yang hadir dengan beberapa fitur yang apik maka tidak heran jika HP ini dibandrol dengan harga yang super mahal. Dimana oppo menghadirkan smartphone ini dengan beberapa kelebihan terutama pada sektor Kamera yang terlihat sangat mempuni dengan adanya Susunan kamera yang ada pada smartphone ini.

Lulusan dari salah satu SMA ternama di Yogyakarta yang hobi menulis dan menjadi salah satu founder ponseli.com yang bermimpi bisa keliling Indonesia