Cara Menyalakan Hp Tanpa Tombol Power Terbaru 2023
Cara Menyalakan Hp Tanpa Tombol Power – Salah satu yang harus kita lakukan saat membeli Hp baru ialah mengecek Hp tersebut lalu menyalakannya apakah ada masalah apa tidak dengan Hp tersebut. Namun, bagi anda yang sudah memiliki Hp android kalian bisa menyalakan Hp tersebut tanpa menggunakan tombol power.
Nah yang jadi pertanyaan disini ialah “apakah bisa kita menyalakan Hp tanpa menggunakan tobol power?”, jawabanya “bisa”. Lantas bagaimanakah caranya? ada beberapa cara untuk menyalakan Hp android kalian tanpa harus menggunakan tombol power. Akan tetapi tidak semua jenis Hp android bisa, untuk kali ini kami akan membahas sedikit cara menyalakan Hp tanpa tombol power untuk merek Hp Lenovo, Xiaomi, Asus dan Samsung.
DAFTAR ISI ARTIKEL
Menyalakan Hp tanpa tombol power memang menjadi salah satu alternatif ketika tombol power Hp kita rusak dan tidak bisa digunakan. Kerusakan pada ponsel yang kita miliki memang tidak dapat terelakan, meskipun kita sudah mengantisipasi adanya kerusakan pada Hp yang kita miliki. Nah, untuk mengatasi hal tersebut berikut adalah cara menyalakan Hp tanpa tombol power terbaru saat ini, dan berikut informasi lengkapnya.
Cara Menyalakan Hp Tanpa Tombol Power
Untuk cara yang satu ini bisa kalian gunakan ketika tombol power pada Hp kalian rusak dan tidak dapat digunakan lagi. Ya, kerusakan pada tombol power memang sudah sangat umum terjadi. Akan tetapi sebagai pengguna ponsel hal ini tentu saja tidak ingin terjadi apalagi kerusakan tersebut pada tombol power yang sangat penting untuk kita saat menyalakan Hp tersebut.
Namun jika hal ini sudah terlanjur terjadi mau tidak mau kita harus mencari solusi yang terbaik. Nah, pada dasarnya menyalakan sebuah ponsel android tanpa menggunakan tombol power bisa saja kalian lakukan. Tapi bagi kalian yang tidak tahu caranya pastinya akan mengalami kebingungan, sehingga kalian akan meminta bantuan pada teman ataupun kerabat yang mengetahui hal ini.
Nah, agar kalian tidak ribet kemana-mana, kalian bisa melakukan cara ini sendiri dirumah. Ya, dengan mengetahui langah-langah dalam cara menyalakan Hp tanpa tombol power pastinya kalian bisa melakukanya sendiri. Dan berikut akan kami sampaikan bagaimana cara menyalakan Hp tanpa tombol power. Informasi ini mungkin sangat penting bagi kalian yang sedang mengalami kerusakan pada tombol power, untuk itu mari kita simak ulasan berikut ini.
1. Memakai Tombol Volume
Untuk cara yang pertama kalian bisa menggunakan tombol volume yang ada pada Hp android kalian. Ya, cara ini memang terbilang cukup mudah karena kalian akan menggunakan tombol volume ini dan difungsikan sebagai tombol power Hp. Nah untuk lebih jelasnya berikut adalah langkang-langkah cara menyalakan Hp dengan menggunakan tombol volume :
- Langkah pertama silahkan kalian install terlebih dahulu aplikasi Power Button to Volume Button di Google Play store.
- Nah jika sudah, silahkan kalian buka aplikasi lainya.
- Selanjutnya aktifkan pengaturan Enable atau Disable Volume Power.
- Setelah itu selesai.
Setelah selesai cobalah kalian menggunakan tombol volume up atau volume down untuk menyalakan Hp kalian. Nah, untuk mematikan Hp tersebut kalian hanya perlu membuka menu notifikasi di bagian atas Hp, selanjutnya ketuk Turn Off Screen.
2. Menggunakan Ejector SIM Card
Untuk cara yang kedua memang jarang ada yang tahu. Akan tetapi bagi anda yang mengetahuinya cara ini memang terbilang cukup mudah dan tidak terlalu ribet serta bisa kalian lakukan sendiri dirumah. Nah, bagi anda yang ingin menggunakan cara ini berikut informasi lengkapnya :
- Langkah pertama ialah silahkan ambil Ejector SIM Card Hp kalian.
- Kemudian keluarkan Try SIM dari Hp.
- Lalu setelah itu, Hp akan merespons dan aktif.
- Terakhir pasang kembali Try SIM Hp kalian.
Nah, selain menggunakan ejector kalian juga bisa menggunakan benda lain seperti jarum ataupun tusuk gigi yang bisa digunakan untuk mengeluarkan Try SIM dari Hp tersebut.
3. Menggunakan Fitur Sensor Android
Cara menyalakan Hp tanpa tombol power berikutnya ialah menggunakan fitur sensor android yang memiliki nama Sensor Biometrik. Namun sayang tidak semua Hp memiliki sensor ini. Untuk Hp android seri terbaru saat ini baik segmen entry level hingga flagship umumnya sudah dilengkapi dengan fitur sensor biometrik. Dan jika Hp anda salah satunya maka terdapat kemungkinan akan berhasil jika menggunakan cara ini.
Salah satu fitur sensor biometrik yang paling umum dapat kita temukan pada sensor fingerprint atau sidik jari. Selain itu, kita juga bisa menggunakan fitur biometrik lainya seperti irish scanner dan juga face unlock. Untuk menyalakan Hp tanpa tombol power dengan menggunakan cara ini bisa kita lakukan pada jenis Hp android merek Asus, Samsung, dan beberapa merek Hp ternama lainya.
4. Menggunakan Power Blank Untuk Menyalakan Hp
Cara lain untuk menyalakan Hp tanpa menggunakan tombol power adalah dengan menggunakan power blank ataupun charger. Cara ini bisa dibilang cukup mudah untuk dilakukan. Karena kalian hanya perlu menyambungkan Hp dengan power blank, selanjutnya tunggu hinga baterai terisi dengan daya yang penuh. Jika baterai sudah terisi cukup, maka biarkan power blank tetap terpasang.
Kemudian cabut baterai tersebut lalu masukan kembali seperti semula, dan dengan sendirinya Hp akan menyala. Hal ini menandakan jika langkah yang digunakan benar dan sesuai.
5. Menggunakan Aplikasi Lain Pengganti Tombol Power
Untuk menyalakan Hp tanpa tombol power kalian juga bisa menggunakan cara lain seperti aplikasi lain pengganti tombol power. Aplikasi-aplikasi tersebut dapat kalian unduh dengan mudah pada fitur google playstore yang terdapat pada Hp kalian. Dan berikut adalah beberapa rekomendasi aplikasi lain pengganti tombol power pada Hp kalian :
- Power Button to Volume Button
- Gravity Screen
- Double Tap Screen
- Auto Screen On Off
Nah itulah beberapa aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk menyalakan Hp tanpa tombol power. Selain itu dengan menggunakan aplikasi-aplikasi tersebut nampaknya kita tidak akan terlalu ribet dan susah. Pasalnya kalian tinggal memilih aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan kalian.
6. Aktifkan Double Tap To Wake
Selanjutnya kalian juga bisa menggunakan fitur Double Tap to Wake. Ini merupakan salah satu fitur untuk menyalakan Hp tanpa tombol power. Kalian hanya cukup mengetuk layar sebanyak dua kali. Nah, fitur keren ini umumnya sudah terpasang pada Hp android keluaran tahun 2017 ke atas. Nah, untuk menggunakan cara ini berikut informasi lengkapnya :
- Langkah pertama masuklah pada menu setelah Hp.
- Kemudian lanjut buka tentang ponsel.
- Selanjutnya ketuk 7 kali pada build number (Nomor Bentukan).
- Setelah itu kembali kehalaman utama setelan Hp.
- Kemudian cara penagturan Double Tap to Wake dan aktifkan.
Setelah selesai, coba ketuk dua kali layar pada Hp kalian, secara otomatis Hp akan menyala dengan sendirinya. Untuk menggunakan cara ini bisanya dapat kita gunakan pada Hp dengan merek Samsung, Xiaomi dan juga beberapa Hp merek lainya.
Baca Juga Informasi Ponseli Lainnya | ||
Game Kucing Android Bisa Ngomong | Cara Menghapus Play Store | |
Game Balap Mobil Terbaik | Kode Warna CSS dan HTML |
Nah itulah beberapa cara menyalakan Hp tanpa tombol power. Hal ini dilakukan jika tombol power pada Hp anda rusak dan tidak berfungsi lagi dan satu-satunya cara ialah dengan mengoptimalkan beberapa fitur yang ada pada ponsel tersebut untuk bisa menyalakan Hp teresbut. Demikian informasi dari kami semoga bisa bermanfaat bagi kalian semua.